Bupati Lebak H Mulyadi Jayabaya merima penyataan dukungan. (foto :
yusvin)
|
Selasa, 3 Agustus
2010 | 21:05
LEBAK - Tiga Elemen Masyarakat Cipanas, yakni Forum Kepala Desa, Forum
Komunikasi Pondok Pesantren (FSPP) dan PGRI, menyampaikan pernyataan
kebulatan tekad dan dukungan, kepada H Mulyadi Jayabaya, Bupati Lebak,
untuk maju pada Pilgub Banten 2011 mendatang.
Pernyataan
dukungan yang masing-masing diwakili oleh, H Basit (Kades), H Sukirman
(FSPP) dan Nano (PGRI), dibacakan dihadapan 1000 orang peserta
pengajian dan masyarakat, yang hadir dalam acara Penutupan Pengajian
sementara di Mesjid At-Taqwa Kampung Bujal, Kecamatan Cipanas.
Selain
itu, tokoh masyarakat sekaligus pimpinan Ponpes Bidayatul Mutafaqirin
Cipanas, KH Apipudin, juga menyatakan kesiapannya untuk mendukung JB di
Pilgub mendatang.
"Saya akan kerahkan seluruh kemampuan saya
untuk mendukung dan mensukseskan kemenangan H Mulyadi Jayabaya, jika
beliau bersedia maju pada Pilgub Gubenur 2011 mendatang,” katanya.
"Kita
ingin punya pimpinan yang perhatian terhadap pondok pesantren, karena
Ponpes sangat penting. Selama 350 tahun kita dijajah belanda, namun
aqidah umat tetap terjaga,”tambahnya.
Menanggapi dukungan
masyarakat terhadap dirinya, H Mulyadi Jayabaya, mengucapkan
terimakasih yang sebesar-besarnya, dan seperti pernyataan sebelumnya,
bahwa untuk saat ini masih konsentrasi dengan pembangunan di Lebak untuk
mengejar ketertinggalan.
Selanjutnya Jayabaya dalam sambutannya
mengharapkan agar masyarakat Cipanas dapat terus mendukung pembangunan
yang dilaksanakan Pemkab Lebak, dalam bidang pendidikan misalnya dengan
mensukseskan program wajib diniyah dan wajib belajar 12 tahun.
"Untuk
itulah, kita harus membentengi anak-anak muda sebagai generasi penerus
bangsa, untuk tetap memegang teguh kaidah-kaidah agama,"ujar Jayabaya.
Dalam
bidang kesehatan, pemkab Lebak telah memberikan Jamkesmas untuk
masyarakat tidak mampu. Diharapkan jamkesmas ini, dipergunakan oleh
masyarakat yang benar-benar membutuhkannya dengan kata lain tepat
sasaran.
Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan, Bupati
mengajak masyarakat untuk menyambut dengan penuh sukacita, dengan
berempati terhadap sesama dan meningkatkan kualitas ibadah.
Di
akhir acara, Bupati Lebak, atas nama pribadi menyerahkan bantuan untuk
100 orang anak yatim dan janda jompo sebesar Rp. 2.500.000,-, serta
bantuan dari Pemkab Lebak sebesar Rp. 5.000.000,- untuk panitia
penutupan sementara pengajian rutin di Kecamatan Cipanas. (yus)