Tidak Patuh Aturan Partai, Ketua PK Golkar Diberhentikan
2010-07-27, 5:31 AM
Senin,
26 Juli
2010 | 22:27 PANDEGLANG – Jelang Pilkada Pandeglang 3 Oktober mendatang, suasana
politik mulai memanas.
Terbukti, hanya gara-gara ketahuan
mendukung pasangan bakal calon (balon) selain Erwan Kurtubi-Heriyani,
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Pandeglang, memberhentikan
Ketua Pengurus Kecamatan (PK) Partai Golkar Kecamatan Sukaresmi Dede
Widarso dari jabatannya, dan digantikan Ade Faridi.
Sekretaris
DPD Partai Golkar Pandeglang, M Dadi Rajadi, mengatakan penggantian Dede
dari jabatannya, karena Dede dinilai tidak patuh pada aturan partai.
Selain
itu, kata Dadi, ada persoalan lain, yaitu padatnya agenda pribadi Dede
sehingga tidak bisa meluangkan waktu untuk membesarkan partai.
"Pemberhentian
itu sudah resmi dilakukan sejak Minggu (18/7) pekan lalu. Saat itu Dede
kami undang ke DPD, dan disana ia menandatangani surat
pemberhentiannya,”kata Dadi yang mengatakan tindakan tegas ini harus
diambil karena Golkar tak mentotelir sikap kader yang membelot dari
aturan partai.
Kata Dadi, pasca pemberhentian Dede, pihaknya
mengangkat Ade Faridi sebagai ketua, Arnen sebagai sekretaris, Ahmad
sebagai bendahara, Mamat menjadi wakil ketua, dan Hayati Nufus sebagai
wakil bendahara. (yus)
Senin,
26 Juli
2010 | 22:07 PANDEGLANG - Salah satu operator selular berhasil
menjuarai lomba perahu
hias pada Pesta Laut Panimbang 2010, yang dilaksanakan Tempat
Pelelangan Ikan (TPI) Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten.
Minggu,
25 Juli
2010 | 22:07 PANDEGLANG – Menindaklanjuti laporan hasil pemeriksaan
(LHP) BPK yang
dinyatakan disclaimer, DPRD berencana melakukan studi banding ke
kabupaten atau kota di Banten, yang LHP-nya pernah dinyatakan
disclaimer.
Rabu, 21 Juli 2010 | 15:17
PANDEGLANG – Biaya tes pasangan bakal calon bupati (balonbup) dan bakal
calon wakil bupati (balonwabup) Pandeglang, fantastis.
Setiap
pasangan, dikenakan biaya hingga Rp 17 juta atau Rp 8,5 juta per orang.
Biaya tes kesehatan ini, dibebankan pada pasangan balon karena anggaran
untuk Pilkada Pandeglang 2010 minim.
Selasa, 20
Juli 2010 | 23:31 PANDEGLANG
- Pengelola Baka-baka Cottage dan Hotel, dikawasan Carita,
Kabupaten Pandeglang, Banten, Teja Heriana, mengatakan selama ini lokasi
wisata pantai Carita luput dari perhatian pemerintah, baik Kabupaten
maupun Provinsi.
Selasa, 20
Juli 2010 | 20:57 PANDEGLANG
– Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan verifikasi berkas dan
kelengkapan administrasi milik 6 bakal calon (balon) bupati dan wakil
bupati.
Senin, 19 Juli
2010 | 20:42 PANDEGLANG
– Mengantisipasi beredarnya gas elpiji yang bocor, agen
elpiji PT Yasri Citra Prameswari di Jalan Raya Labuan-Pandeglang,
Kampung Kadulisung, Desa Palurahan, Kecamatan Kaduhejo melakukan tes
celup.
Sebelum diedarkan ke pengecer, tabung gas ukuran tiga
kilogram yang berwarna hijau dicelupkan ke tong berisi air.
Pada
tabung yang bocor akan terlihat gelembung udara bermunculan di permukaan
air. Tes ini serupa dengan tes yang dilakukan tukang tambal ban.
Pegawai
PT Yasri Citra Prameswari, Hariri, mengatakan tes ini dilakukan setiap
hari sebelum diedarkan, pegawai harus melakukan tes ini.