Sinar Banten Online



File Catalog
Main | Registration | Login

Main » Files » Pandeglang

Pendaftaran Siswa SLTA Membludak
2010-06-24, 12:57 PM

Kamis, 24 juni 2010
PANDEGLANG – Antrean panjang penerimaan siswa baru (PSB) pada beberapa SLTA di Pandeglang, beberapa hari lalu harus melayani pendaftaran hingga sore hari, dan terjadi antrian panjang.

Namun hari ini (Kamis 24/6), antrean siswa yang hendak mendaftar mulai berkurang.

Pantauan di SMAN 2 Pandeglang, pendaftar bisa langsung mengambil formulir pendaftaran dan memberikan berkas kepada panitia.

Walaupun tak sepadat hari pertama Senin (21/6) lalu,, tapi pendaftar masih tetap banyak.

Hal sebaliknya terjadi di SMAN 6 Pandeglang. Di sekolah ini, jumlah pendaftar dapat dihitung dengan jari.

Wakil Kepala SMAN 2 Pandeglang Rukma mengatakan, jumlah pendaftar pada hari pertama 374 siswa.

Akibatnya panitia harus bekerja ekstra hingga sore hari melayani pendaftaran siswa baru. Di hari ketiga ini, jumlah pendaftar berkurang yaitu sekira 62 siswa.

"Kami nggak tahu, apakah akan ada peningkatan jumlah pendaftar atau tidak, karena itu data hingga siang hari. Sedangkan kami membuka pendaftaran sampai sore,” kata Rukma.

Menurutnya, PSB di SMAN 2 akan dilaksananakan hingga 29 Juni 2010. Dia yakin, jumlah siswa yang mendaftar ke SMAN 2 akan terus bertambah.
Karena itu, pihaknya memberlakukan tes masuk. Siswa yang memiliki nilai baik akan diterima di sekolah ini.

"Kapasitas daya tampung sekolah kami hanya 324 siswa. Jika tidak dilakukan tes masuk maka sulit bagi kami menentukan siswa yang diterima di sekolah ini,” jelasnya.

Hal senada disampaikan Wakil Kepala Bidang Umum SMAN 6 Pandeglang, Oman Abdulrahman. Pada hari pertama PSB ada sekira 160 siswa yang mendaftar.

Sedangkan pada hari kedua berkurang drastis yaitu sekira 21 orang. Jadi, jumlah pendaftar di SMAN 6 masih belum memenuhi kuota jumlah siswa yang dibutuhkan yaitu sebanyak 312 siswa.

"Kami harap hingga akhir pendaftaran, kuota tersebut dapat terpenuhi. Walaupun jumlah pendaftar belum memenuhi kuota tetapi kami tetap akan melakukan tes masuk pada 1 Juli 2010,” tuturnya.

Terpisah, Ketua Panitia PSB SMKN 2 Pandeglang, Deddy Wara Susandi menuturkan, siswa yang mendaftar di hari pertama, yaitu sebanyak 400 siswa, hari kedua 250 siswa, kemarin 126 siswa.

Sedangkan daya tampung sekolah sekira 480 siswa."Dari 6 jurusan yang ada di sekolah ini, jurusan pertanian yang punya kuota tiga kelas belum terpenuhi. Saat ini siswa yang mendaftar di jurusan pertanian hanya 46 orang. Jurusan yang paling diminati adalah otomotif dan multimedia,”ungkap Deddy.

Kata Deddy, guna mendapatkan siswa yang berkualitas, SMKN 2 membuat kebijakan melakukan tes masuk.

Tapi, kita tetap mempertimbangkan nilai rapor, dan nilai ujian nasional sebagai indikator penerimaan calon siswa.

"Kami harap siswa yang masuk kesini merupakan siswa yang puanya prestasi, baik akademik maupun non akademik,” harapnya.

Kabid SMA dan SMK Dindik Pandeglang Maman Abdurahman ketika dihubungi melalui telepon selularnya mengatakan, ketersediaan bangku di SMA dan SMK di Pandeglang 8.000.

Jumlah itu, lanjutnya berdasarkan data siswa yang lulus dari SMA dan SMK. Sementara siswa yang akan masuk ke tingkat SMA dan SMA mencapai 18 ribu siswa.

"Jumlah itu dari estimasi kami berdasarkan data siswa SLTP yang lulus UN tahun ini,” tambah Maman, yang mengakui bila dua data itu dibandingkan amat wajar bila terjadi overload penerimaan siswa di beberapa SMA dan SMK.

"Kami yakin tetap tertampung, sebab tak semua siswa SLTP yang lulus meneruskan ke SMA, atau SMK. Ada yang ke madrasah aliyah, ada pula yang ke pondok pesantren atau ke luar Pandeglang. Ada juga yang tidak meneruskan sekolah,” terang Maman.

Ia mengimbau, sekolah tak memaksakan menerima siswa, bila ruang kelas dan bangku tak tersedia. (bintang)
Category: Pandeglang | Added by: sinarbanten
Views: 1022 | Downloads: 0 | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
Name *:
Email *:
Code *:
Login form
Section categories
Serang [94]
Cilegon [99]
Pandeglang [37]
Lebak [75]
Tangerang [32]
Rangkasbitung [55]
Nasional [34]
Selebritis [26]
Tips [9]
Teknologi [6]
Search
Our poll
Menurut Anda apakah Ariel & Luna, AKAN mengakaui video yg saat ini santer di tudingkan ...???
Total of answers: 12
Tag Board
Site friends
  • Create a free website
  • Your Online Desktop
  • Free Online Games
  • Video Tutorials
  • All HTML Tags
  • Browser Kits
  • Statistics

    Pengunjung hari ini: 1
    Pengunjung: 1
    Admin: 0
    Copyright MyCorp © 2024