Sinar Banten Online



File Catalog
Main | Registration | Login

Main » Files » Lebak

Was-Was Gunakan Gas Elpiji, Warga Beralih ke Mitan dan Kayu Bakar
2010-07-13, 6:22 PM

Selasa, 13 Juli 2010 | 21:19
RANGKASBITUNG - Hampir sebagian lapisan masyarakat Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, khususnya ibu rumah tangga dan pedagang, kini kembali ke minyak tanah (mitan) dan kayu bakar sebagai alat untuk memasak.
Alasan mereka menggunakan bahan bakar tersebut, karena merasa cemas jika memasak memakai alat gas elpiji yang belakangan rawan meledak.

Salah seorang pedagang nasi uduk di pasar Lebak, Sapinah (35) mengaku, sudah hampir dua bulan dia memasak menggunakan bahan bakar minyak tanah.

Sebelumnya, dia menggunakan gas elpiji, namun karena rawan terjadi meledak, akhirnya dia memutuskan kembali ke minyak tanah.

"Saya tidak mau mengambil resiko, apalagi belakangan pemerintah banyak menemukan tabung gas elpiji yang tidak berstandar SNI. Dari pada terjadi musibah meledak, lebih baik saya menggunakan bahan bakar minyak tanah untuk memasak,” katanya.

Sapinah mengaku, setiap hari cukup mengeluarkan uang Rp8000 untuk membeli minyak tanah per liter. Kebutuhan itu bisa terpakai selama dua sampai tiga hari. "Ya, tidak terlalu boros sih, tapi aman memakai minyak tanah untuk memasak,” katanya.

Senada disampaikan Dariyah, ibu rumah tangga, dia mengaku kembali memakai kayu bakar untuk kebutuhan memasak. Dengan menggunakan kayu bakar tidak perlu mengeluarkan uang. Setiap hari dia berusaha untuk mencari kayu bakar ke kebun atau ke hutan.

"Dengan kayu bakar lebih aman. Saya juga bisa cepat memasak nasi , meski hanya memakai kayu bakar,” katanya.

Menyikapi masalah tersebut, Wakil Ketua Komisi B, AM Erwin Komarasukma, menilai wajar jika masyarakat kembali menggunakan mitan maupun kayu bakar sebagai kebutuhan untuk memasak.

Alasan masyarakat cukup diterima, karena belakangan tabung gas elpiji banyak yang tidak sesuai dengan standar SNI. Bukan saja itu, banyak kejadian tabung gas meladak saat dipakai warga.

"Saya berharap pemerintah agar menarik setiap tabung gas yang tidak sesuai dengan standar SNI. Jika hal itu didiamkan , tidak menutup kemungkinan bisa menimbulkan korban akibat terjadi ledakan pada tabung gas,” katanya. (yus)
Category: Lebak | Added by: sinarbanten
Views: 679 | Downloads: 0 | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
Name *:
Email *:
Code *:
Login form
Section categories
Serang [94]
Cilegon [99]
Pandeglang [37]
Lebak [75]
Tangerang [32]
Rangkasbitung [55]
Nasional [34]
Selebritis [26]
Tips [9]
Teknologi [6]
Search
Our poll
Menurut Anda apakah Ariel & Luna, AKAN mengakaui video yg saat ini santer di tudingkan ...???
Total of answers: 12
Tag Board
Site friends
  • Create a free website
  • Your Online Desktop
  • Free Online Games
  • Video Tutorials
  • All HTML Tags
  • Browser Kits
  • Statistics

    Pengunjung hari ini: 1
    Pengunjung: 1
    Admin: 0
    Copyright MyCorp © 2024