Sinar Banten Online



File Catalog
Main | Registration | Login

Main » Files » Cilegon

Penumpang Wanita, Hilang di Kapal Ferry BSP III
2010-07-29, 8:04 PM

Ny Tekad Saputri
Kamis, 29 Juli 2010 | 23:00
MERAK - Hati orang tua mana yang tak risau dan sedih, jika anak perempuannya yang masih berusia 22 tahun hilang dan sudah sepekan tidak ada kabar beritanya.

Terhitung sejak Rabu 21 Juli 2010 lalu, hingga sampai saat ini, Kamis (29/7), Tekad Saputri (22) anak pertama dari pasangan suami istri, Sukiman (67) dan Ny Sutini binti Samsi (45), belum juga pulang ke rumah.

Ditemui di kantor Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Merak, Kamis malam (29/7) pukul 20.00 WIB, Sukiman didampingi istrinya, warga Kampung Kuantan Sako, Kecamatan Logas Tanah Datar, Kabupaten Kiantan Cingingi - Riau, menuturkan akan terus berupaya mencari anaknya tersebut.

Berbagai cara sudah dilakukannya. Mulai dari melaporkan ke pihak kepolisian di Merak, hingga ke orang pintar. Namun anak gadisnya itu tak kunjung ditemukan juga.

Dikatakan, saat itu rombongan keluarga Sukiman dan istrinya, serta Tekad Saputri (anak pertama), Nikola Saputra 6 tahun (anak kelima), dan keponakan bernama Nardi yang mengemudikan mobil dalam perjalanan dari Riau menuju Blora, Jawa Tengah.

Mereka berangkat dari Riau menggunakan mobil pribadi Panther, pada Minggu siang (18/7/2010), tiba di pelabuhan Kabahueni pada Selasa malam (20/7/2010), dan melanjutkan perjalanan dengan kapal ferry BSP III.

Namun beberapa menit sebelum kapal ferry BSP III akan sandar di pelabuhan Merak, pada Rabu pagi (21/7) pukul 04.00 WIB, Tekad Saputri yang sudah dikaruniai satu putri bernama Lola 7 tahun, hasil pernikahan dengan suaminya, Matsaito (alm), turun dari mobil untuk ke toilet karena mau buang air kecil.

"Namun sampai semua penumpang serta mobil sudah turun dari kapal, dan sampai kapal itu sudah mau berangkat lagi, anak saya tidak ditemukan. Padahal, semua kru kapal sudah berupaya melakukan pencarian, dan memanggil melalui pengeras suara,"ujar Sukiman.

Dengan suara terbata-bata, Sukiman menuturkan, atas kejadian hilangnya Tekad Saputri di atas kapal ferry BSP III, hari itu juga langsung dilaporkan ke KSKP Merak.

"Waktu kejadian hilang pada minggu lalu, setelah selesai melapor ke kantor KSKP Merak, siangnya jam 11.00 saya dan istri memutuskan melanjutkan perjalanan ke Blora, namun setelah upaya pencarian di Blora tidak ada hasilnya, hari ini (Kamis 29/7) saya dan istri kembali lagi ke kantor KSKP Merak, untuk mempertanyakan hasil pencarian anak kami,"katanya.

Sukiman menambahkan, ciri-ciri anak perempuannya yang hilang, tinggi badan sekitar 150 Cm, rambut tipis sebahu (potongan tomboi), menggenakan baju kaos panjang sampai paha, motif garis-garis hitam orange, jaket warna coklat, memakai sendal jepit, serta membawa kain batik yang diikatkan di bagian perut,

"Memang sejak suaminya meninggal lima bulan lalu, anak saya itu seperti menderita  kelainan jiwa. Kasian anak saya itu. Tolong ya pak, kalau ada yang menemukan agar memberitahukan atau menyerahkan anak saya ke kantor polisi,"ujar Ny Sutini menimpali.

Sementara itu, Kapolsek KSKP Merak, AKP Idrus Madaris, didampingi Ipda Bambang Prakoso, membenarkan menerima laporan orang hilang atas nama pelapor Ny Sutini pada Rabu 21 Juli.

"Kita sudah berupaya melakukan pencarian di atas kapal BSP III, namun belum ditemukan. Kita juga sudah melakukan koordinasi dengan semua jajaran kepolisian, dengan memberikan ciripciri korban atas nama Tekad Saputri usia 22 tahun,"ujar Idrus. (yus)



-







Senin, 26 Juli 2010 | 22:27
MERAK - Ny Saodah binti Endang (55), salah satu penumpang ditemukan tewas di dalam kapal ferry Jatra II, pada Minggu malam (25/7), ratusan penumpang geger.


Cilegon | Views: 9 | Downloads: 0 | Added by: sinarbanten | Date: Today | Comments (0)

Senin, 26 Juli 2010 | 22:27
CILEGON - Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia (Dephukham), tengah membangun Rumah Tahanan (Rutan) untuk wilayah hukum Cilegon.
Saat ini pembangunannya baru mencapai tahap satu, dan kabarnya Menteri Hukum dan HAM, Patrialis Akbar secara langsung akan meresmikan pembangunan Rutan tersebut pada 8 Agustus mendatang.

Cilegon | Views: 8 | Downloads: 0 | Added by: sinarbanten | Date: Yesterday | Comments (0)

Senin, 26 Juli 2010 | 22:27
MERAK - Truk tangki AJS, yang membawa muatan 23 ton cairan kimia jenis hydrochloric (HCL) terbalik di jalan raya Suralaya, Minggu malam (25/7) pukul 22.30 WIB, dan terbalik tepat didepan Wisam Udiklat PLTU Suralaya Merak.

Cilegon | Views: 4 | Downloads: 0 | Added by: sinarbanten | Date: Yesterday | Comments (0)


-
Sabtu, 24 Juli 2010 | 19:40
CILEGON – Dua toko agen sembako mendapat surat teguran Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kota Cilegon saat melakukan inspeksi mendadak (sidak), Jumat (23/7) kemarin.

Pasalnya, kedua agen sembako ini, dicurigai melakukan penimbunan minyak goreng, dan mengakibatkan langka di pasaran.

Cilegon | Views: 5 | Downloads: 0 | Added by: sinarbanten | Date: 2010-07-24 | Comments (0)

Jum'at, 23 Juli 2010 | 21:19
MERAK - Teguh Wibowo, salah satu Anak Buah Kapal (ABK) Kapal Soechi 19 pengangkut bahan kimia yang sedang dalam perjalanan dari Cilacap menuju Merak.

Cilegon | Views: 6 | Downloads: 0 | Added by: sinarbanten | Date: 2010-07-23 | Comments (0)

Jum'at, 23 Juli 2010 | 16:00
CILEGON - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Cilegon, memeriksa dua dari tiga pejabat Setda Kota Cilegon dalam kasus honorarium ganda anggota DPRD Cilegon, tahun anggaran 2005-2006, Jumat (23/7).

Cilegon | Views: 1 | Downloads: 0 | Added by: sinarbanten | Date: 2010-07-23 | Comments (0)
Category: Cilegon | Added by: sinarbanten
Views: 1397 | Downloads: 0 | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
Name *:
Email *:
Code *:
Login form
Section categories
Serang [94]
Cilegon [99]
Pandeglang [37]
Lebak [75]
Tangerang [32]
Rangkasbitung [55]
Nasional [34]
Selebritis [26]
Tips [9]
Teknologi [6]
Search
Our poll
Menurut Anda apakah Ariel & Luna, AKAN mengakaui video yg saat ini santer di tudingkan ...???
Total of answers: 12
Tag Board
Site friends
  • Create a free website
  • Your Online Desktop
  • Free Online Games
  • Video Tutorials
  • All HTML Tags
  • Browser Kits
  • Statistics

    Pengunjung hari ini: 1
    Pengunjung: 1
    Admin: 0
    Copyright MyCorp © 2024